Random Post

Jumat, 01 Maret 2013

100 Perguruan Tinggi di Indonesia yang Mengimplementasikan Teknologi Informasi dan Komunikasi


100 Perguruan Tinggi di Indonesia yang Mengimplementasikan Teknologi Informasi dan Komunikasi

Saat ini ada lebih dari tiga ribu perguruan tinggi di Indonesia. Sebagai center of excellence, perguruan tinggi membutuhkan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) untuk mendukung kegiatan akademis. Hal inilah yang menjadi acuan bagi pihak perguruan tinggi untuk melihat sejauh mana mereka menggunakan dan menyesuaikan diri dengan standar TIK bagi lingkungan kampus.
PT. Telekomunikasi Indonesia (Telkom) bekerja sama dengan Asosiasi Perguruan Tinggi Informatika dan Komputer (APTIKOM) serta didukung oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Ditjen Dikti Kemendikbud) dan Dewan Teknologi Informasi dan Komunikasi Nasional (Detiknas) memberikan penghargaan khusus bagi perguruan tinggi di Indonesia yang efektif mengimplementasikan TIK dalam kegiatan akademis mereka. Penghargaan bertajuk Telkom Smart Campus Award (TeSCA) itu adalah bagian dari Indigo Awards dan rutin diberikan setiap tahun.
Proses penilaian (assessment) terhadap peserta dilakukan sejak Oktober 2011 hingga Januari 2012, dilakukan oleh para juri yang kredibel dan independen dari berbagai bidang, seperti praktisi bisnis, pakar TIK, akademisi, dan pemerintahan. Unsur penilaiannya adalah tujuh dimensi utama, yakni Suprastruktur Kampus, Infrastruktur Teknologi, Profil Pemangku Kepentingan, Ragam Pemanfaatan dan Aplikasi, Strategi Pendidikan Nasional, Dampak dan Manfaat Penerapan Teknologi, serta Komunitas Eksternal.
Hasil penilaian akhir mendapuk Universitas Indonesia (UI) sebagai TeSCA 100 Smartest Campus 2011 dengan poin 4.871. Diikuti oleh Universitas Gunadarma dan Universitas Bina Nusantara yang berada di posisi kedua dan ketiga dengan masing-masing memperoleh 4.839 poin dan 4.437 poin.
Dalam penganugerahan penghargaan TesCA 100 Smartest Campus 2011 yang dilakukan di Jakarta pada hari ini (14/03), Direktur Enterprise & Wholesale Telkom Arief Yahya menyampaikan, TeSCA merupakan wujud kepedulian Telkom kepada dunia pendidikan serta upaya untuk menjalin hubungan baik dengan komunitas kampus sekaligus menciptakan standar TIK yang tepat di lingkungan perguruan tinggi sehingga dapat menunjang perguruan tinggi sebagai center of excellence.
Sejak pertama kali TeSCA diadakan pada tahun 2008, hanya ada 75 perguruan tinggi yang ikut serta. Tahun 2009 bertambah menjadi 230 perguruan tinggi, namun terjadi penurunan menjadi 85 perguruan tinggi pada tahun 2010. Pada tahun 2011 mengalami peningkatan pesat jumlah peserta menjadi 355 perguruan tinggi.
Melalui TeSCA, Telkom terus meningkatkan apresiasinya terhadap implementasi TIK di komunitas perguruan tinggi. Saat ini, baru 500 kampus yang mendapatkan layanan TIK dari Telkom atau baru 17% dari jumlah perguruan tinggi yang ada di Indonesia. Dengan demikian, implemetasi TIK akan menjadi bahan pembelajaran dan mendorong kreativitas guna memajukan proses pembelajaran di lingkungan perguruan tinggi.
Berikut 20 besar dari TeSCA 100 Smartest Campus 2011 yang dilansir situs www.tescaindonesia.org:
1. Universitas Indonesia (UI) dengan 4.871 poin
2. Universitas Gunadarma dengan 4.839 poin
3. Universitas Bina Nusantara (Binus) dengan 4.473 poin
4. Universitas Gadjah Mada (UGM) dengan 4.452 poin
5. Institut Teknologi Bandung (ITB) dengan 4.330 poin
6. Universitas Komputer Indonesia (Unikom) dengan 4.307 poin
7. Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) dengan 4.230 poin
8. Institut Pertanian Bogor (IPB) dengan 4.229 poin
9. Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) dengan 4.195 poin
10. Universitas Brawijaya (UB) dengan 4.167 poin
11. Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) AMIKOM Yogyakarta dengan 4.166 poin
12. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) dengan 4.129 poin
13. Universitas Padjadjaran (Unpad) dengan 4.120 poin
14. Universitas Diponegoro (Undip) 4.096 poin
15. Univesitas Sebelas Maret (UNS) dengan 4.071 poin
16. Universitas Negeri Semarang (Unnes) dengan 4.059 poin
17. Universitas Airlangga (Unair) dengan 4.021 poin
18. Universitas Dian Nuswantoro dengan 4.011 poin
19. Universitas Ahmad Dahlan (UAD) dengan 3.902 poin
20. Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW) dengan 3.881 poin.

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar